Bandar Lampung, Minggu (24/03/2024)
Sabtu, 23 Maret 2024 di Aula Student Center FEB Unila Lantai 3, Himpunan Mahasiswa Ekonomi Pembangunan FEB Unila (HIMEPA) mengadakan Lokakarya dengan mengusung tema “Mempersiapkan Program Kerja HIMEPA yang Kolaboratif, Progresif dengan Asas Kebermanfaatan untuk Mencapai Visi Misi Organisasi” Jumlah peserta yang hadir meramaikan acara tersebut kurang lebihnya sekitar 60 sampai 70 audiensi.
Lokakarya ini bertujuan untuk memaparkan program kerja HIMEPA selama 1 periode kepengurusan dan tentunya meminta pendapat atau masukan dari mahawasiswa aktif, demisioner dan dewan pembina HIMEPA FEB Unila.
Ketua Umum HIMEPA peride 2024, Miranda Risang Ayu mengaskan arah besar kepengurusan saat ini “fokus utama kami, yakni lebih banyak menciptakan program kerja yang berkesinambungan dengan Indikator Kerja Utama atau IKU karena itu salah satu tujuan keselarasan HIMEPA dengan visi misi akademika, lalu melakukan inovasi untuk setiap program kerja yang sudah ada dikepengurusan HIMEPA sebelumnya”.
Acara berlangsung kondusif dan lancar diringi dengan partisipasi aktif dari seluruh peserta, termasuk staf, mahasiswa aktif, alumni, dan dewan pembina. hal ini menambah warna diskusi dan memperkaya ide-ide yang diusulkan.
Miranda Risang Ayu juga menuturkan harapannya “semoga dengan berlangsungnya acara lokakarya ini, seluruh pengurus dan staff Himepa pada periode kepengurusan tahun ini dapat menambah semangat dan mendapatkan dukungan dari semua pihak untuk keberlanjutan himepa menuju himepa yang lebih serta dengan semangat kolaborasi dan komitmen untuk progresivitas, HIMEPA FEB Unila siap membangun masa depan yang lebih cerah bagi mahasiswa dan lingkungan sekitarnya”.
Teks: Sinta Anggraini Simamora
Penyunting: Farras Salwa An-Najah